Arsip Blog

Tentang Pelayanan Sekolah


Website SIAP-SEKOLAH

Sehubungan dengan perkembangan tehnologi informasi maka, SMA Negeri 1 Hanau membuat websitev untuk memberikan pelayanan informasi terkini bagi masyarakat yang ingin mengetahui tentang perkembangan sekolah. Website ini memungkinkan  orang tua melihat perkembangan sekolah tempat anak mereka menuntut ilmu. Orang tua siswa bisa melihat informasi berupa, nilai, kehadiran dan data lain tentang pendidikan anaknya. Dengan masuk pada website ini siswa bisa melihat tentang administrasi mereka selama sekolah di SMA Negeri 1 Hanau. Untuk perkembangan selanjutnya SMA Negeri 1 Hanau akan melakukan kerjasama dalam penerimaan siswa baru dengan sistem online menggunakan fasilitas website ini. Website ini terintegrasi dengan jaringan DAPODIK dari Jardiknas.

Situs OSIS SMA Negeri 1 Hanau

Website ini adalah situs resmi OSIS SMA Negeri 1 Hanau, web ini dibuat untuk menfasilitasi agar siswa SMA Negeri1 Hanau bisa meningkatkan kraektifitas dalam menulis artikel-artikel pendidikan, disini siswa bisa membuat forum mading, kemudian mempromosikan hasil karya seni siswa.

BLOG Sekolah

Ini merupakan  Blog   resmi SMA Negeri 1 Hanau, Situs  ini membantu para siswa mencari informasi pengetahuan, karena di dalam blog  ini sudah disajikan berbagai media pengetahuan berupa materi, soal ujian, soal try out, dan beberapa artikel pendukung lainnya.

Jejaring Sosial

Tegur sapa merupakan fasilitas jejaring sosial resmi milik SMA Negeri 1 Hanau, fasilitas ini merupakan media yang bisa menghubungkan seluruh siswa baik yang masih aktif sekolah di SMA Negegri 1 Hanau atau siswa yang sudah Alumni, diharapkan agar dengan Jejaring Sosial ini silaturahmi antar siswa semakain bertambah dan antara alumni dan siswa yyang masih aktif bisa berbagi pengetahuan.
Free Chat adalah fasilitas jejaring milik SMA Negeri 1 Hanau, fasilitas ini memungkinkan para siswa bisa berhubungan dengan teman mereka dimana saja mereka berada, Free Chat ini juga merupakan alat bantu bagi orang tua yang ingin melakukan interaksi guna keperluan mencari informasi keberadaan anak mereka dan masih banyak fungsi lain yang bisa digunakan.

Belajar Online

E-Learning adalah fasilitas untuk membantu siswa dalam belajar secara Online. Fasilitas ini akan memberikan alternatif sistem belajar yang berbeda, dimana siswa bisa belajar dan menggali informasi secara mandiri. Guru sebagai totur akan menyuguhkan berbagai materi mata pelajaran dan berbagai kuis atau soal, Dengan menjawab soal yang sudah disiapkan, siswa bisa melihat langsung nilai mereka di dalam sistem yang tersedia.

Chatting

PhpBB merupakan bentuk website untuk Forum Pendidikan di SMA Negeri 1 Hanau. Fasilitas ini berguna untuk meningkatkan kraektifitas guru dalam menulis. Ini merupakan Milis resmi milik SMA Negeri 1 Hanau. Dengan bergabung di forum ini maka informasi penting bisa diperoleh dengan cepat.

Website Resmi Sekolah

Website ini merupakan wadah informasi tentang kehidupan Sekolah SMA Negeri 1 Hanau, Web ini dibuat sebagai sarana untuk mempromosikan keberadaan Sekolah. Web ini memuat berbagai informasi penting, berbagai artikel-artikel pendidikan yang menjadi bahan buat belajar siswa.